Honda rilis Skutik termahal di Indonesia


PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan skuter matik (skutik) premium PCX (Personal Comfort Xaloon), Rabu (16/6), di Jakarta.
"Tren penjualan skutik di tanah air terus meningkat. Kami berharap Honda PCX
menjadi pemimpin tren skutik premium di Indonesia.," ujar Presiden Direktur PT AHM Yusuke Hori.

Honda PCX dilengkapi dengan teknologi tinggi yang belum pernah ada di skutik lain di Indonesia yaitu Idling Stop System (ISS). Teknologi ini akan mematikan mesin secara sementara setelah skutik berhenti dalam hitungan tiga detik dan pengendara hanya perlu menarik tuas gas untuk menghidupkannya lagi. Teknologi ini didukung oleh pengaplikasian alternator (starter) yang canggih dan pertama pada sebuah skutik.

Honda PCX merupakan skutik berteknologi injeksi pertama di Indonesia. Mesin 125 cc PGM-FI membuat motor ini semakin hemat bahan bakar, ramah lingkungan, dan bahkan sudah memenuhi standar emisi gas buang Euro 3.

Teknologi mesin V-matic Honda yang dikombinasikan dengan built-in liquid cooled yang akan menstabilkan temperatur mesin sehingga membuat Honda PCX memiliki tenaga besar, berakselerasi secara maksimal namun tetap efisien saat digunakan menempuh perjalanan

0 komentar:

Posting Komentar